Pernah bertanya-tanya bagaimana teknisi memasang saluran air yang bisa dijumpai dibanyak tempat? Memasang pipa sebagai saluran air adalah hal yang sulit jika dilakukan tanpa adanya pengetahuan mengenai komponen-kompnennya. Penempatan alur pemasangan pipa juga perlu dipikirkan. Terlebih lagi ketika panjang ukuran pipa tidak sesuai dan harus disambung atau menggunakan fitting pipa.

Dalam keadaan yang mendesak terkadang banyak orang dituntut untuk melakukan banyak hal sendiri. Contohnya saja memasang sistem plumbing di rumah. Pemasangan sistem air yang terkesan rumit membuat banyak orang menyerah untuk melakukannya. Apalagi jika mengalami kegagalan dalam proses pemasangannya, misal kebocoran atau perembesan.
Tidak usah bingung ketika harus memasang pipa di rumah atau area yang cukup sulit. Tempat atau medan yang berkelok-kelok ataupun naik turun misalnya. Ada banyak jenis fitting yang bisa anda gunakan untuk mempermudah pemasangan pipa. Dari jenisnya sendiri cukup beragam seperti Tee,  Elbow, dan beberapa yang digolongkan menjadi dua yaitu JIS k-6743 dan JISS K-6739, semuanya bisa anda dapatkan pada produk yang ditawarkan oleh Rucika.
Tips dan Trik Mudah Memasang Fitting Pipa
Ada beberapa tips yang memudahkan para pemula untuk memasangnya, seperti berikut ini:
1.    Pahami Komponennya
Sebelum menerapkan sistem plumbing secara mandiri, anda harus mengetahui apa saja yang akan anda butuhkan. Pipa PVC, sambungan pipa, dan peralatan pendukung lainnya seperti alat pemotong pipa sampai lem pipa. Anda harus pandai memilih pipa dan komponen-komponennya agar dapat bertahan lama dan mudah dirawat. Ada banyak sekali jenis yang bisa anda dapatkan dari Rucika dengan harga terjangkau namun tetap berkualitas.
2.    Perhatikan Jenis dan Fungsinya
Dalam pemasangannya sendiri, jenis dan fungsi sangatlah penting. Hal ini dikarenakan jenis dan fungsi akan mempengaruhi arah aliran cairan atau air.
3.    Lihat Ukurannya
Sebelum beralih ke tahap selanjutnya, ada baiknya anda mengecek lagi ukuran masing-masing pipa dan sambungan pipa yang akan anda gunakan untuk menyambung satu pipa dengan yang lain. Untuk ukurannya sendiri mulai dari ½” sampai dengan 12” dapat anda temukan di Rucika tentu saja dengan kualitas yang mumpuni dibanding produk lain.
4.    Latihan Memasang
Melakukan percobaan lebih dulu tidak ada salahnya. Sesuaikan tiap komponen yang akan anda gunakan dengan baik. Hal ini bermaksud untuk meminimalis kesalahan atau kegagalan ketika memasangnya sehingga proses pemasangan lebih lancar.
5.    Jangan Ragu Meminta Bantuan
Jika masih bingung ada baiknya untuk bertanya kepada ahlinya. Namun, jika terjadi resiko yang diluar kendali saat pemasangan akan lebih baik jika membiarkan ahlinya untuk menyelesaikan.
6.    Pasang Sekarang
Sudah yakin menguasainya? Sekarang saatnya memasang sesuai rencana anda. Dalam prosesnya, kehati-hatian dan ketelitian akan sangat dibutuhkan. Oleh karena itu, teliti lagi apa yang harus anda lakukan dan selamat mencoba!

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *